Kamis, 29 September 2011

Cerita...

    Beginilah jadinya.
Kisah antara 3 sahabat yang penuh dengan warna dan rasa.Ibarat permen nano-nano.
Tapi memang inilah jalannya,mau di cegah,tak kan mampu,mau di rubah,tak kan bisa.Hanya bisa di jalani,di rasakan dan di pelajari.
    Lebih dari 2 tahun yang lalu,saat si A masih duduk di bangku kelas 3 SMP.Kisah asmaranya berawal karena cinta lokasi ato lebih akrab di sebut dengan cinLok.Dari sebuat perkumpulan kecil,ia bertemu dengan seseorang,yang tanpa A sadari,dia adalah teman TKnya.Di situlah terjadi nostalgia diantara mereka dan teman-teman Tk yang lain. Semakin sering mereka bertemu,A mulai jatuh hati dengan B,teman Tknya itu.Dan ternyata B pun menaruh hati pula padanya.
    Hubungan mereka tak terikat,bisa di bilang mereka hanya TTMan,itupun backstreet.Maklumlah,karena masih cinta monyet,apalagi ini merupakan cinta pertama bagi A.
Begitu banyak hal yang mereka jalani.Salah satu hal so sweet yang mereka lakukan,yaitu saat malam hari,setelah ada acara perkumpulan yang diikuti oleh A dan kakaknya,juga B.
Karena hari sudah malam,A tidak bisa pulang,gara-gara kakaknya ada rapat. Lalu A pergi kerumah B. Dalam keadaan yang mendesak,dan tidak ada kendaraan bermotor,sepedapun jadi. A di antar pulang oleh B.Berboncengan berdua melewati dinginnya malam..oooooo,,,,so sweet.
Kejadian itu takkan pernah terlupakan oleh A.
    Sampai suatu hari,hubungan mereka berakhir di karenakan B terlalu dekat dengan wanita lain,selain itu,juga alasan Ujian. Di situlah hubungan itu kandas.
Setelah berakhir, B dekat dengan beberapa wanita lain,hati A masih belum bisa terima karna masih adanya rasa sayang itu.
A bersahabat dengan C,dan B pun bersahabat dengan C. Hubungan antara A dengan B pun masih baik-baik saja,statusnya masih bersahabat,walaupun pernah ada rasa di antara mereka.
B begitu dekat dengan C.Banyak waktu yang di habiskan mereka bersama dibandingkan dengan A. Namun,menyadari statusnya hanya sekedar sahabat dan mantan TTM,ia pun sadar diri,tak perlu cemburu dengan sahabat sendiri.
    Lama-kelamaan, A mulai mencoba melupakan B dan mencari penggantinya. Butuh satu tahun kemudian ,barulah di dapati laki-laki yang mencintainya. Hubungan mereka baik-baik saja.Tapi,sesungguhnya A belum bisa melupakan B seutuhnya,mengingat dia adalah cinta pertamanya. Masih berjalan baik adany,sebelum akhirnya hubungan itu berakhir setelah 4 bulan terjalin.Alasan A mengakhiri hubungannya,karena tidak adanya restu dari orang tua angkatnya.Selain itu,ada beberapa hal lain,tapi bukan alasan A masih menaruh rasa pada B. Karena saat itu,A sudah mengetahui bahwa B tergolong Cowok PLAYBOY.
Rasa sedih yang di rasa A setelah berpisah dengan laki-laki itu,ia ceritakan pada C,sahabatnya. Berdasarkan cerita dari A ,C menyimpulkan bahwa A tidak lagi mempunyai rasa pada B.
    Singkat waktu, Akhirnya kedekatan  B dan C berlanjut menjadi hubungan "pacaran" tanpa sepengetahuan A. A mengetahui hubungan mereka setelah C menelponnya dan cerita kalau mereka putus. Setelah mengetahui itu,hati A mulai hancur dan menangis.Tapi ia tak dapat berbuat apa-apa.Karena ia tahu,ia bukanlah siapa-siapa lagi bagi B.
Sampai akhirnya,C selalu curhat perihal sakit hatinya dia setelah mengetahui bahwa ia hanya selingkuhannya C.Tak sampai hati A mengetahui sahabatnya begitu terluka.Hingga terlontar kata "aku ilfeel sama dya".
Sesungguhnya maksud dari kata-kata itu,A ilfeel dengan kelakuan playboy dari B.
    Singkat cerita,suatu kejadian mengubah keadaan.A skarang menjalin hubungan yang dekat dengan B .Mereka habiskan banyak waktu bersama.Walaupun sekedar sahabat,tapi banyak orang menyangka mereka ada hubungan khusus.Penilaian orang lain itu di karenakan kedekatan mereka yang tak wajar.
ya begitulah adanya,mereka tak terikat suatu hubungan spesial.
Soal hati,A seakan-akan merasakan rasa yang dulu mati untuk B,hidup kembali.
    Ada saja penghalang perihal kedekatan mereka.C,seakan-akan ia cemburu,atau tidak bisa terima karena A pernah ucapkan kata "ilfeel",tapi kenapa A justru dekat dengan B.Mungkin dalam hati C,menJudge A adalah munafik.. Hubungan antara A dan C,kini mulai renggang setelah A dekat lagi dengan B,meskipun hanya sekedar sahabat.Tak ada yang tau persis perihal hubungan A dan B.Mereka sendiri pun tak tahu. Ini semua mungkin terjadi karena masing-masing A dan B butuh kasih sayang dan perhatian. Butuh teman berbagi cerita suka duka.
    Tak tau entah bagaimana cerita ini akan berakhir atau berlanjut. Biar waktu yang berbicara nantinya.Semoga semua akan baik-baik saja dan tak ada satupun yang terluka di antara mereka semua.

-dewi_cemoetz-

Selasa, 27 September 2011

cemoetz' song

    Lagu yang berkisah dari kehidupan nyata,lebih tepatnya pengalaman pribadi dari seseorang.
Lagu ini menceritakan saat seseorang ini merasakan tak sanggup lagi dengan keadaannya yang terus larut dalam kesedihan setelah kandas hubungannya dengan kekasihnya,dan tidak bisa menerima kenyataan bahwa mantan kekasihnya telah mendapatkan penggantinya..

TELAH LELAH

Aku merasa tiada berarti
semenjak kita tak lagi bersama
aku merasa kosong dan sepi
tak pernah ada pelukmu lagi

   #akankah sanggup aku jalani
        kisahku tanpa dirimu

Reff:
        Berhentilah waktu ini
        Karna aku telah lelah
        Ingin aku tuk akhiri
        Sepi sunyi sedih perih
        Kuingin bebas
        ku ingin lepas
        Dari luka ini


Aku merasakan sakit hati
setelah harapku kini mati
kini tak lagi engkau sendiri
Makin terluka  tak tertahan lagi

*)back to # and reff

Selasa, 20 September 2011

SUKSES ADALAH HAK SAYA

"Sukses Adalah Hak Saya"
"Sukses adalah hak saya ! Sukses bukan milik orang-orang tertentu.Sukses milik Anda,milik Saya,dan milik siapa saja yang menyadari,menginginkan dan memperjuangkan dengan sepenuh hati.."-Andri Wongso

Karena kesuksesan adalah hak setiap orang ,sepanjang orang yang bersangkutan menyadari,menginginkan dan memperjuangkannya dengan sepenuh hati.Maka setiap orang pada dasarnya bisa merancang kesuksennya sendiri,aslkan ia menguasai prinsip,cara,bidang dan pelajaran utama untuk menciptakan sendiri kesuksesan di masa depan.


Apakah saya bisa sukses?
Brian Tracy,penulis yang masuk dalam Guiness Book of Record mengatakan "Kehidupan seperti balok kombinasi;tugasmu menemukan angka-angka yang tepat,dalam susunan yang tepat ,sehingga kau bisa memperoleh apapu yang kau inginkan."

Prinsip Utama 1 :Bertanggung jawa 100% atas Kehidupan Anda
"Kau harus bertanggung jawab atas kehidupanmu.Kau tidak bisa merubah keadaan,musim atau arah anghin.Tapi kau bisa merubah diri sendiri."Jim Rohn,filsuf bisnis nomor satu Amerika.

Siapakah yang paling bertanggung jawab atas kehidupan ,nasib dan apa yang telah Anda capai dan milik hari ini?Hanya ada satu orang yang bertanggung jawab atas hasil kehidupan yang anda jalani.Orang itu adalah Anda sendiri.Jika ingin berhasil<Anda harus bertanggung jawab 100% atas semua yang Anda alami dalam kehidupan Anda.Hal itu termasuk hal yang anda peroleh ,tingkat prestasi anda,hal-hal yang Anda saksikan ,mutu hubungan anda kondisi kesehatan fisik Anda, penghasila Anda, utang anda ,perasaan Anda -semuanya!

Kenyataannya,kebanyakan diri kita sudah terbiasa menyalahkan sesuatu di luar diri kita sendiri atas kehidupan kita yang tidak kita skai. Kita menyalahkan orang tua kita ,atasan kita, teman kita, media, rekan kerja,pelanggan kita, pasangan kita, cuaca, krisis ekonomi, buruknya keuangan kita -siapapun apapun yang bisa kita jadikan KAMBING HITAM. Kita tak pernah melihat ke sumber masalahnya - DIRI KITA SENDIRI

Siapakah yang paling bertanggung jawab atas kehidupan saya hari ini?
Hasil yang saya peroleh hari ini?
Apakah saya bertanggung jawab 100% atas kehidupan saya?
Apakah saya pernah menyalahkan orang lain atas kejadian apapun dalam kehidupan saya?
Apakah saya pernah mengeluh tentang sesuatu?

Jika ya,berarti Anda tidak bertanggung jawab 100% atas kehidupan Anda.Bertanggung jawab 100%  berarti Anda mengakui bahwa anda menciptakan semua yang terjadi pada diri Anda.Hal itu berarti Anda mengerti bahwa Anda-lah penyebab semua pengalaman Anda.Jika Anda benar-benar ingin sukses,dan saya tahu Anda sangat ingin, maka Anda harus berhenti menyalahkan orang lain dan mengeluh, serta mengambil tanggung jawab penuh atas kehidupan Anda - itu berarti semua hasil perbuatan ,baik kesuksesan maupun kegagalan. Itulah syarat menciptakan kehidupan sukses. Hanya dengan mengakuinyalah - bahwa Anda yang menciptakan semuanya sampai sekarang - Anda bisa mengambil alih kendali untuk menciptakan masa depan yang Anda inginkan.

"Anda tida bisa menyewa orang lain untuk berolah raga untuk Anda.Anda harus melakukannya sendiri jika ingin memperoleh manfaatnya. Entah itu berlatih fisik,peregangan, bermeditasi, membaca, belajar bahasa baru, menciptakan kelompok perencana, menentukan target yang terukur, memvisualisasikan kesuksesan, mengulangi penegasan, atau berlatih ketrampilan baru, Anda-lah yang harus melakukannya. Tak ada orang lain yang bisa melakukannya untuk Anda, "Jim Rohn, filsuf bisnis  nomor satu Amerika.

Berhentilah mencari alasan ,berhenti mengeluh, berhenti menyalahkan keadaan di luar diri Anda.Anda harus berhenti melakukan semuanya itu selamanya.

Jika sesuatu tidak berhasil sesuai dengan rencana,Anda harus bertanya kepada diri sendiri, "Bagaimana cara saya melakukannya? Apa yang saya pikirkan? Apa keyakinan saya? Apa yang tidak saya katakan?Apa yang tidak aku

Senin, 12 September 2011

Masa Lalu..

entah apa yang ada dalam hatiku. aku sendiri pun bingung.
siapa yang sesungguhnya ku cintai.
saat ku mulai lupa dengan masa laluku,dan mencoba menyayangi orang yang dulu pernah ada di hatiku,yang kini kembali di hidup ku ,kenapa masa lalu itu hadir lagi. sejenak membawa luka yang harusnya tak kurasakan .rasa-rasanya tk bisa menerima kenyataan dia bersama orang lain yang ku pikir tak pantas untuk mu...
ingin rasanya benar-benar melupakan mu,tapi kenapa kau harus hadir kembali????

ingin ku menangis,tapi untuk apa?aku sudah mulai merasakan bahagia, tapi sedikit kau beri noda dengan hadirmu di hidupku,,
bukan salah mu,tapi salah hatiku.

ku mohon,pergilah,,jangan buad aku kembali merasakan luka itu lagi..

akupun juga berhak tuk rasakan bahagia,walau kini masih belum jelas,apakah orang yang aku sayang juga menyayangiku..aku masih bertahan  "in the Lie relationship"